16 Nov 2011

TRANSPLANTASI KARANG

Transplantasi karang merupakan upaya pencangkokan atau pemotongan karang hidup untuk ditanam ditempat lain atau ditempat yang karangnya telah rusak, sebagai upaya rehabilitasi. Saat ini transplantasi karang juga telah dikembangkan lebih jauh untuk mendukung pemanfaatan yang berkelanjutan. Bentuk pemanfaatan transplantasi karang antara lain untuk mengembalikan fungsi ekosistem karang yang rusak sehingga dapat mendukung ketersediaan jumlah populasi ikan karang di alam. Transplantasi karang juga dimanfaatkan untuk membuat lokasi penyelaman (dive spot) menjadi lebih indah dan menarik sehingga dapat mendorong kenaikan jumlah wisatawan. Selain itu transplantasi karang juga dimanfaatkan untuk memperbanyak jumlah indukan dan anakan karang yang laku dipasarkan sehingga dapat mendukung perdagangan karang, sesuai peraturan yang berlaku.
 

Transplantasi merupakan suatu cara efektif untuk menumbuhkan terumbu karang, meski butuh waktu yang lama. Pertumbuhan karang hasil transplantasi berkisar antara 6-24 cm/bulan. Pemilihan lokasi, jenis karang yang ditransplantasi, kesiapan masyarakat pengelola dan kualitas perairan, merupakan kunci keberhasilan transplantasi karang. 
Contoh daerah di Indonesia yang terkenal memiliki terumbu karang terbaik di dunia adalah Raja Ampat, Bunaken, atau Wakatobi. Salah satu daerah yang menjadi salah satu tujuan wisata asing yang dilestarikan, tapi ada saja orang-orang yang tidak bertanggung jawab merusak ekosistem terumbu karang disana, lalu bagaimana cara menanggulanginya. Berikut ini merupakan satu upaya konservasi yang perlu dilakukan dan disosialisasikan. 

Media
Media untuk transplantasi terumbu karang biasanya berpipa dan berlubang/kerucut, pemilihan media ini agar ikan-ikan masih dapat berenang bebas disekitar media tersebut, pipa yang dipasang berfungsi untuk mengikat karang kecil

Berikut adalah contoh-contoh gambar media untuk tranplantasi:







Untuk kali ini metodenya menggunakan media semen atau cor yang dicetak sedemikian rupa. Pertama disiapkan media penanaman terumbu karang yang berupa cor-coran sedimen berbentuk kerucut. Media tersebut dapat dicetak di pantai dan di bagian tengah di pasang pipa PVC atau botol bekas. 
Fungsi pipa yang di pasang di bagian tengah tersebut adalah sebagai tempat untuk mengikat terumbu karang anakan yang akan ditumbuhkan. Bentuk kerucut berfungsi agar media dapat bertahan dari arus laut yang sangat kuat sehingga dapat tetap berdiri dan tidak mengganggu terumbu yang ditumbuhkan di media tersebut. Adapun fungsi lainnya adalah agar ketika penyusunan media menjadi blok-blok transplantasi terdapat ruang gerak bagi ikan-ikan. Sehingga ikan dapat memiliki tempat hidup, meskipun terumbu karang belum tumbuh

*Media transplantasi yang telah diatur menjadi suatu blok-blok transplantasi

Langkah selanjutnya adalah pengikatan terumbu karang anakan di media transplantasi. Misalnya pada gambar di bawah dapat dilihat proses pengikatan salah satu jenis terumbu karang yaitu Acropora sp. sedang diikat di media transplantasi. Pengikatan dilakukan dengan menempelkaan terumbu karang di bagian pipa atau kaleng bekas dengan mengikat menggunakan kabel tip berwarna putih. Jenis karang lain yang digunakan dalam kegiatan transplantasi, yaitu jenis karang yang hidup dan tersedia di masing-masing lokasi kegiatan. Berdasarkan data inventarisasi DKP (2002) beberapa alternatif jenis karang tersebut antara lain : Acrophora tenuis; A. formosa; A. hyancinthus; A, difaricata; A. nasuta; A. yongei; A. digitifera; dan A.glauca.

*Proses pengikatan terumbu karang anakan pada medium transplantasi

*Pengecekan ikatan terumbu karang anakan transplantasi

*Cara pengikatan pada media

Setelah semua media transplantasi telah diikat dengan terumbu karang yang ingin ditumbuhkan, maka media transplantasi tersebut dibiarkan dalam perairan laut selama lebih kurang 3-6 bulan agar terumbu karang anakan tersebut dapat tumbuh. Setelah beberapa bulan, terumbu karang yang ditransplantasi akan tumbuh dan ikan-ikan serta hewan laut lain dapat menjadikan daerah sekitar media transplantasi sebagai habitatnya yang baru, seperti terlihat pada gambar berikut ini.

 
 *Terumbu karang transplantasi mulai tumbuh

*Jenis ikan yang bermain di daerah terumbu karang hasil transplantasi

Jika terumbu karang sudah tumbuh dengan baik dan mulai dewasa, ikan-ikan laut yang termasuk kategori ikan hias akan semakin banyak muncul dan terlihat sangat senang bermain di daerah terumbu karang hasil transplantasi tersebut. Jika terumbu karang sudah sangat dewasa dan tumbuh serta berkembang dengan sangat baik, maka ikan-ikan akan semakin banyak muncul dan jenis ikan yang muncul akan semakin beraneka ragam.



*Ikan-ikan menjadikan daerah terumbu karang hasil transplantasi sebagai habitat baru
>>Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam melakukan transplantasi karang 
Penyediaan bibit karang dilakukan secara hati-hati dengan memperhatikan beberapa hal sebagai berikut:
Sistem perwakilan plot koloni diambil tidak lebih 1/8 bagian dari plot koloni; tidak merusak koloni; sesuai dengan MSY (potensi) di alam/lokasi; pengangkutan bibit dilakukan di dalam air dan dilaksanakan secara hati-hati; diambil dari lokasi yang berdekatan dengan lokasi penempatan media pembibitan; mempunyai kedalaman perairan yang sama dengan kedalaman penempatan media pembibitan; dipilih dari jenis karang yang sehat dan mempunyai pertumbuhan cepat.
Sedangkan cara pemotongan bibit karang dilakukan dengan memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
Bibit karang dipotong dari induk yang besar, sehat dan mempunyai pertumbuhan yang cepat; bibit dipotong dengan panjang lebih kurang 7 cm dengan menggunakan alat pemotong karang yang sesuai; bibit diambil pada bagian tunas atau bagian termuda dari induk; volume pengambilan bibit dari induk tidak boleh melebihi 1/8 bagian dari bagian induk sehingga tidak mengganggu pertumbuhan induk.
Pada pengikatan bibit pada substrat, perlu diperhatikan :
a.       Pengikatan bibit dilakukan didalam air, dengan harapan karang yang ditransplantasi tidak/sedikit mengalami stres).
b.      Pada pengikatan, bibit diikat seerat mungkin dengan menggunakan tali pancing atau klem plastik
c.       Bagian bawah bibit menempel pada substrat dengan posisi tegak terikat erat dengan patok substrat.


Batu karang bisa terkena stress juga karena dia termasuk hewan. Untuk mengurangi stress, karang yang akan ditransplantasi dilepaskan secara hati-hati dan ditempatkan dalam wadah plastik berlubang serta proses pengangkutan dilakukan di dalam air. Sebaiknya operasi ini hanya menghabiskan waktu kurang lebih 30 menit setiap tumpukan karang yang akan dipindahkan. Beberapa teknik untuk melekatkan karang yang ditransplantasi adalah semen, lem plastik, penjepit baja, dan kabel listrik plastik.





7 Nov 2011

Beberapa merek Indonesia yang selama ini dikira ‘Merek Luar Negeri’


Selama ini banyak yang mengira merek-merek ini berasal dari luar negeri. Ternyata banyak produk-produk lokal yang kualitasnya tidak kalah dengan produk luar. Membeli produk lokal berarti mendukung industri dalam negeri yang otomatis juga mendukung kemajuan negeri sendiri. Berikut ini adalah beberapa merek-merek lokal yang dimaksudkan.


Maspion
Iklan Maspion terkenal dengan ungkapan ”Cintailah produk-produk Indonesia!”. Maspion memang perusahaan lokal yang terkenal dengan produk alat-alat elektronik keperluan rumah tangga mulai dari setrika, blender, kipas angin sampai AC. Perusahaan yang berpusat di Surabaya ini memulai bisnisnya dari tahun 1960an dengan menghasilkan alat-alat rumah tangga.

Polygon
Pasti kenal dengan merek sepeda yang satu ini. Mulai dari sepeda gunung, sepeda mini, sepeda BMX, sampai sepeda lipat bisa dibuat oleh pabrik sepeda yang berlokasi di Sidoarjo, Jawa Timur. Soal kualitas, jangan diragukan. Banyak pengguna biasa sampai komunitas penggemar sepeda memakai produk lokal ini. Harga sepeda Polygon bisa mencapai 10 juta bahkan lebih (harga~kualitas).

Polytron
Mungkin saja di rumah kita punya tv, radio tape atau alat elektronik lain bermerek Polytron. Ini ternyata produk Indonesia. Pengalaman memproduksi barang elektronik, perusahaan ini ahlinya. Perusahaan yang mempunyai pabrik di Kudus dan Semarang ini bisa dibilang sudah jaminan. Soalnya sudah sejak tahun 1970-an membuat televisi, dengan kualitas yang tak kalah dengan barang buatan luar negeri.
 
Byon
Perkembangan teknologi ternyata tidak membuat bangsa kita jadi penonton. Byon ikut hadir meramaikan tren komputer notebook. Dengan harga jual yang lebih murah, Byon bukan produk asal-asalan. Byon mempunyai konsep yang cukup unik, yaitu komputer notebook yang bisa di-upgrade seperti komputer desktop. Kehadiran Byon membuktikan bangsa kita juga mampu membuat produk berteknologi tinggi.

Lea
Walaupun mereknya berbau Amerika, tapi sebenarnya Lea adalah produk Indonesia. Soal model dan kualitas, terjamin dan bisa dipercaya. Sering kita lihat sendiri kalau Lea tak pernah minder berdiri sejajar dengan jeans merek-merek lokal di mall manapun. Walaupun tampilannya seperti produk impor.

Tomkins
Mulai dari sepatu olahraga, sepatu bola, sampai dengan sepatu futsal, tersedia dalam merek ini. Soal ukuran dari dewasa sampai anak-anak tersedia. Tidak usah dibingungkan soal kesan namanya yang ‘bule’ banget, sepatu Tomkins tetap produk Indonesia.

Bodypack dan Eiger
Kedua merek ini bernaung dalam satu induk perusahaan yang berpusat di Bandung. Kedua merek ini dikenal dengan produk tasnya. Bedanya Bodypack sekarang memfokuskan diri pada produk-produk tas laptop dan tas gadget, sedangkan Eiger setia pada produk-produk berbau kegiatan berbau alam bebas (adventure). Kualitas Eiger memang sudah dikenal luas dikalangan penggiat alam bebas.

J.CO Donuts and Coffe
Tahun 2005, outlet pertama J.CO Donuts and Coffe dibuka di Supermall Karawaci. Sejak itu J.CO terus mengembangkan sayap di berbagai mall di Indonesia. Dengan mengandalkan racikan donat dan kopi berkualitas internasional, perusahaan lokal dengan rasa internasional ini terus berkembang. J.CO bahkan ada di Malaysia, Singapura, dan China. Perusahaan ini dimiliki oleh Johnny Andrean.

CFC
Restoran ayam goreng ini namanya Amerika banget. Padahal ini perusahaan lokal. California Fried Chicken pertama kali didirikan oleh Pioneerdo Gourment International Tbk, 13 Desember 1983, dengan nama California Pioneer Chicken. Tahun 1988 mengganti nama menjadi yang sekarang ini. Soal rasanya, pastinya tak kalah dari restoran ayam asal Amerika. Hingga saat ini, California Fried Chicken memiliki lebih dari 180 gerai di seluruh Indonesia. CFC menyajikan berbagai macam makanan seperti spaghetti, nasi goreng, mie goreng, ayam merica, dan masih banyak lagi.

Hoka Hoka Bento
Hoka Hoka Bento atau kadang disingkat Hokben adalah jaringan restoran waralaba makanan cepat saji yang menyajikan makanan Jepang yang berbasis di Jakarta, Indonesia. Hingga kini, Hoka Hoka Bento memiliki 141 gerai yang tersebar di pulau Jawa dan Bali. Nama Hoka Hoka Bento sendiri berasal dari Bahasa Jepang yang berarti "beraneka macam bento" (makanan rantangan khas Jepang). Pada tanggal 18 April 1985, Hoka Hoka Bento pertama kali didirikan dibawah naungan PT. Eka Bogainti. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1985 di Jakarta oleh Hendra Arifin. Restoran pertama berlokasi di Kebun Kacang, Jakarta. Walaupun kelihatan seperti produk luar negeri, tapi ternyata Hoka Hoka Bento produk Indonesia.

Specs
Specs merupakan sebuah perusahaan sepatu asal Indonesia. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1994 di Jakarta. Perusahaan ini menghasilkan berbagai macam perlengkapan olahraga lainnya. Perusahaan ini dikenal dan menjadi sponsor pemain sepak bola di Indonesia adalah Isnan Ali, Arief Suyono, dan masih banyak lagi.

Zyrex
Nama Zyrex berasal dari luar biasa imajinatif reptil yang hidup pada periode Cretaceous (65 juta lalu). Perusahaan ini didirikan pada tahun 1996. PT. Zyrexindo Mandiri Buana mendesain, memproduksi, dan mendistribusikan jasa sistem komputer di Indonesia di bawah nama merek Zyrex. Perusahaan ini memiliki hak eksklusif merek dagang dari Zyrex di Indonesia. Zyrexindo mendistribusikan produk dan layanan ini klien dengan jaringan penjualan lebih dari 50 lokasi dan 45 titik layanan di seluruh Indonesia. Merupakan perusahaan terkemuka perakitan PC dan PC merek No.1 di Indonesia.




SIMPUL / KNOTS

Salam Lestari teman-teman ‘pembaca’ yang super!!! Disini kami sekadar berbagi pengetahuan tentang macam-macam simpul dasar yang sering digunakan di SRT (Single Rope Technique) ataupun Caving (susur gua). Selamat membaca, selamat memahami, dan selamat berlatih membuat simpul

1. FIGURE OF EIGHT KNOT
Merupakan simpul yang umum digunakan untuk tambatan/anchor, memiliki breaking strength 65-75 %, kesalahan dalam membuatnya akan mengurangi kekuatan hingga 10%, mudah diteliti, dan mudah dilepas setelah dibebani.
 













2. BUTTERFLY KNOT

Dapat digunakan sebagai tambatan / anchor  Y, untuk menghilangkan friksi ditengah  tali, untuk membuat anchor pada lintasan traverse (melintang), memiliki breaking strength 60 – 70%



















3. DOUBLE FISHERMAN KNOT




DOUBLE FISHERMAN digunakan untuk menyambung tali, memiliki breaking strength 85 – 95%, triple fisherman memiliki breaking strength 80-100%.







4. BOWLINE KNOT
 Untuk backup anchor, memiliki breaking strength 65 – 70 %.











5. PLAYBOY KNOT
Untuk membuat anchor Y, memiliki breaking strength 65 – 75%, dapat diatur panjang/pendek loopnya. Merupakan anchor yang ideal untuk membuat main anchor dalam caving.


6. TAPE KNOT
Digunakan untuk menyambung webbing, memiliki breaking strength 55 – 65%.



7. SIMPUL SEMBILAN
Bagus digunakan untuk anchor rescue, memiliki breaking strength 70 – 85%. Biasanya digunakan untuk tali dengan diameter kecil.



6 Nov 2011

SURAT DARI TAHUN 2070

WWWwwwww wwwww wwww wwwww WWwww wwwww wwwww wwww Wwwwww w w w w wwwwww wwwww.......

Dokumen ini dipublikasi di majalah "Crónica de los Tiempos" April 2002.
(diterjemahkan oleh: Yuliana Suliyanti, Agustus 2007)



Aku hidup di tahun 2070.
Aku berumur 50 tahun, tetapi kelihatan seperti sudah 85 tahun.
Aku mengalami banyak masalah kesehatan, terutama masalah ginjal karena aku minum sangat sedikit air putih.
Aku pikir aku tidak akan hidup lama lagi.
Sekarang, aku adalah orang yang paling tua di lingkunganku.

Sebelumnya, rambut yang indah adalah kebanggaan semua perempuan.
Sekarang, kami harus mencukur habis rambut untuk membersihkan kepala tanpa menggunakan air. Sebelumnya, ayahku mencuci mobilnya dengan menyemprotkan air langsung dari keran ledeng.
Sekarang, anak-anak tidak percaya bahwa dulunya air bisa digunakan untuk apa saja.

Aku masih ingat seringkali ada pesan yang mengatakan: ”JANGAN MEMBUANG BUANG AIR”
Tapi tak seorangpun memperhatikan pesan tersebut.
Orang beranggapan bahwa air tidak akan pernah habis karena persediaannya yang tidak terbatas.
Sekarang, sungai, danau, bendungan dan air bawah tanah semuanya telah tercemar atau sama sekali kering.


Pemandangan sekitar yang terlihat hanyalah gurun-gurun pasir yang tandus.
Infeksi saluran pencernaan, kulit dan penyakit saluran kencing sekarang menjadi penyebab kematian nomor satu.



Industri mengalami kelumpuhan, tingkat pengangguran mencapai angka yang sangat dramatik. Pekerja hanya dibayar dengan segelas air minum per harinya.

Banyak orang menjarah air di tempat-tempat yang sepi. 80% makanan adalah makanan sintetis.
Sebelumnya, rekomendasi umum untuk menjaga kesehatan adalah minum sedikitnya 8 gelas air putih setiap hari.
Sekarang, aku hanya bisa minum setengah gelas air setiap hari.

Sejak air menjadi barang langka, kami tidak mencuci baju, pakaian bekas pakai langsung dibuang, yang kemudian menambah banyaknya jumlah sampah.
Kami menggunakan septic tank untuk buang air, seperti pada masa lampau, karena tidak ada air.

Manusia di jaman kami kelihatan menyedihkan.
Tubuh sangat lemah, kulit pecah-pecah akibat dehidrasi, ada banyak koreng dan luka akibat banyak terpapar sinar matahari karena lapisan ozon dan atmosfir bumi semakin habis.

Karena keringnya kulit, perempuan berusia 20 tahun kelihatan seperti telah berumur 40 tahun. Para ilmuwan telah melakukan berbagai investigasi dan penelitian, tetapi tidak menemukan jalan keluar.
Manusia tidak bisa membuat air. Sedikitnya jumlah pepohonan dan tumbuhan hijau membuat ketersediaan oksigen sangat berkurang, yang membuat turunnya kemampuan intelegensi generasi mendatang.

Morphology manusia mengalami perubahan. Ibu melahirkan anak-anak dengan berbagai masalah defisiensi, mutasi, dan malformasi.

Pemerintah bahkan membuat pajak atas udara yang kami hirup:
137 m3 per orang per hari [31,102 galon].
Bagi siapa yang tidak bisa membayar pajak ini akan dikeluarkan dari “kawasan ventilasi” yang dilengkapi dengan peralatan paru-paru mekanik raksasa bertenaga surya yang menyuplai oksigen.
Udara yang tersedia di dalam “kawasan ventilasi” tidak berkulitas baik, tetapi setidaknya menyediakan oksigen untuk bernafas.
Umur hidup manusia rata-rata adalah 35 tahun.

Beberapa negara yang masih memiliki pulau bervegetasi mempunyai sumber air sendiri. Kawasan ini dijaga dengan ketat oleh pasukan bersenjata.
Air menjadi barang yang sangat langka dan berharga, melebihi emas atau permata.

Disini ditempatku tidak ada lagi pohon karena sangat jarang turun hujan.
Kalaupun hujan, itu adalah hujan asam.
Tidak dikenal lagi adanya musim. Perubahan iklim secara global terjadi di abad 20 akibat efek rumah kaca dan polusi.
Kami sebelumnya telah diperingatkan bahwa sangat penting untuk menjaga kelestarian alam, tetapi tidak ada yang peduli.

Pada saat anak perempuanku bertanya bagaimana keadaannya ketika aku masih muda dulu.
Aku menggambarkan bagaimana indahnya hutan dan alam sekitar yang masih hijau.
Aku menceritakan bagaimana indahnya hujan, bunga, asyiknya bermain air, memancing di sungai, dan bisa minum air sebanyak yang kita mau.
Aku menceritakan bagaimana sehatnya manusia pada masa itu.


Dia bertanya: - Ayah! Mengapa tidak ada air lagi sekarang ?
Aku merasa seperti ada yang menyumbat tenggorokanku.

Aku tidak dapat menghilangkan perasaan bersalah, karena aku berasal dari generasi yang menghancurkan alam dan lingkungan, dengan tidak mengindahkan secara serius pesan-pesan pelestarian dan banyak orang lain juga!
Aku berasal dari generasi yang sebenarnya bisa merubah keadaan, tetapi tidak ada seorangpun yang melakukan.
Sekarang, anak dan keturunanku yang harus menerima akibatnya.

Sejujurnya, dengan situasi ini kehidupan di planet bumi tidak akan lama lagi punah,
karena kehancuran alam akibat ulah manusia sudah mencapai titik akhir.

Aku berharap untuk bisa kembali ke masa lampau dan meyakinkan umat manusia untuk mengerti apa yang akan terjadi.
Pada saat itu masih ada kemungkinan dan waktu bagi kita untuk melakukan upaya menyelamatkan planet bumi ini!

Kirim surat ini ke semua teman dan kenalan anda,
walaupun hanya berupa pesan, kesadaran global dan aksi nyata akan pentingnya melestarikan air dan lingkungan harus dimulai dari setiap orang.


Persoalan ini adalah serius dan sebagian sudah menjadi hal yang nyata dan terjadi di sekitar kita.
Lakukan untuk anak dan keturunanmu kelak.

AIR DAN BUMI DEMI MASA DEPAN!


Auteur : Ria Ellwanger, en collaboration avec Lopez Chavez Ariel Alahin riaellw@globo.com, alainlopez909@hotmail.com
Texte : revue "Crónica de los Tiempos“, d’avril 2002.
Musique: Chopin - Tristesse
Images : Getty Images
Traduction française “maison”: Eva Sagasti generationsfutures.net
Free English translation: Daniel T. Brunner daniel_to_b@hotmail.com
Free Bahasa translation: Yuli Suliyanti yuliana suliyanti@yahoo.co.id

Twitter Facebook

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Facebook Themes